Hai hai, ada yang seru nih di awal ramadhan tahun ini. HokBen akhirnya buka cabanh di Kota Balikpapan. Siapa sih yang gak kenal Hokben. Iya, restoran Indonesia yang mengusung tema masakan Jepang ini sudah tersohor banget di seluruh Indonesia.
Tanggal 23 Maret 2023 kemarin, aku dan teman-teman dari Blogger Balikpapan berkesempatan hadir dalam peresmian pembukaan HokBen di Kota Balikpapan. Lokasinya ada di E-Walk BSB Mall lantai UG. Kalau kalian masuk dari parkiran depan, gampang banget buat nyari lokasi HokBen ini, karena logo ikoniknya terpampang jelas dan kelihatan dari luar.
Tak Kenal Maka Tak Sayang
Aku dan teman-teman Balikpapan Blogger, serta awak media lainnya berkesempatan hadir dalam acara peresmian Hokben Balikpapan. Sebelum acara peresmian dengan pemotongan pita dimualai, kami semua diberikan materi untuk mengenal HokBen. Ternyata nih, Hokben Balikpapan merupakan cabang ke 352 Hokben di seluruh Indonesia, Gaes!
Oiya, dulu HokBen dikenal dengan nama Hoka Hoka Bento. Kemudian pada tahun 2013 perusahaan melakukan rebranding dengan mengubah nama HokBen dengan tujuan agar bisa menjadi lebih dekat dengan konsumen. Aku masih inget banget nonton iklannya di TV. Lalu, kebayang ingin merasakan makanannya juga. Namun, sayangnya di Balikpapan belum ada gerai Hoka-Hoka Bento Waktu itu. Ternyata, doa kecil yang aku panjatkan bertahun-tahun lalu dikabulkan Allah. Akhirnya HokBen membuka cabang barunya di Kota Balikpapan. Jadi enggak perlu pakai jastip lagi untuk bisa menikmati menu-menu HokBen yang super lezat.
HokBen Menyajikan Menu-Menu Favorit
Yah, walaupun dulu negara Indonesia pernah dijajah oleh Jepang. Tapi banyak orang dan aku pribadi selalu kagum dengan pesona Negeri Bunga Sakura itu. Terlebih lagi pada makanan-makanan khas Jepang yang enak. Nah, dari pertama berdiri, HokBen sudah menyajikan menu-menu bergaya khas Jepang. Namun, kita tidak perlu khawatir karena HokBen sudah mengantongi sertifikat halal dari MUI, jadi seperti slogannya Pasti Aman, Pasti Halal.
Menu-menu favorit yang bisa dipilih antara lain Tori No Teba, Ebi Furai, Ebi Fried, Chicken Teriyaki, dan masih banyak lagi. HokBen Fried Chicken juga jadi salah satu menu yang paling digemari. Kalian bisa mencobanya langsung ya, Gaes!
Selain paket Bento Special, HokBen juga menyajikan paket-paket makanan lainnya, seperti: Simple Set Teriyaki, Hoka Hemat, Paket ABCD. Kalian bisa pilih varian menu favorit kalian. HokBen juga menyediakan ramen loh gaes! Gimana, pasti kamu enggak bakal bosan dengan pilihan menu-menu yang ada, karena sudah pasti menu-menunya bikin pengen nambah lagi dan bikin ketagihan.
Aku suka banget Tori No Teba HokBen, Teksturnya lembut dan rasanya nikmat di mulut ketika di makan. Kalau makan ini gak cukup satu, Gaes! Enak banget apalagi dimakan dengan nasi HokBen yang udah tersohor kenikmatannya. Wuih! Mantap!
Kalau lagi pengen yang anget-anget, aku rekomendasiin kalian cobain Chicken Tofu Soup, atau jika mau yang seafood bisa banget pilih menu Shrimp Ball Soupnya HokBen. Porsinya pas banget dan harganya juga aman di kantong.
Untuk minuman kalian harus nyobain Es Merah Delima HokBen. Wuih gaes! Rasanya legend banget! Jadi laper lagi aku mikirin makanannya HokBen.
Peresmian HokBen Balikpapan 23 Maret 2023
Setelah mendapatkan materi tentang sejarah berdirinya HokBen dan kesuksesannya hingga saat ini, kami juga diberi informasi kalau ternyata kita bisa mengirim balik box atau kotak bento bekas pesanan kita gaes. Box bekas itu akan didaur ulang oleh HokBen untuk dijadikan banhan bangunan. Kalau kalian ingin mengembalikan box bekas HokBen, kalian bisa membasuhnya terlebih dulu, kemudian mengguntingnya kecil-kecil, baru kemudian diserahkan ke gerai HokBen. Jika kalian malas menggunting, kalian bisa serahkan langsung box bekasnya yang sudah di bilas ke petugas, untuk kemudian mereka akan mengguntingnya langsung di depan kita. Jadi dipastikan kalau kotak bekas itu nantinya tidak akan digunakan lagi, melainkan akan dijadikan bahan bangunan yang bisa memiliki nilai fungsi lain. Keren banget ya! Hal ini HokBen lakukan untuk membantu menjaga kelestarian lingkungan.
Setelah itu, dari ruangan pertemuan, kami bergeser ke depan gerai HokBen untuk melakukan pemotongan pita peresmian. Sebelum acara inti dilaksanana, kami juga disuguhi acara pembacaan Al-Quran oleh anak-anak panti asuhan yang diundang dalam acara peresmian ini. Ada juga suguhan Tari Enggang dari Jari jari Enterprise yang dibawakan dengan sangat cantik. Tari Enggang khas Kalimantan ini merupakan simbol suka cita atas dibukanya gerai baru HokBen di Balikpapan.
Selanjutnya masuk acara initi pemotongan pita oleh maneger HokBen dan HokBen resmi dibuka di Balikpapan pada tanggal 23 Maret 2023. Yey!
Grand Opening HokBen Balikpapan
Nah, setelah acara peresmian di tanggal 23 Maret, dilanjutkan dengan Grand Opening HokBen -pada tanggal 24 Maret 2023. Dalam Grand Opening ini, banyak banget promo yang bisa kita dapatkan saat berbelanja di HokBen. Salah satunya, gratis merchandise untuk 100 pembeli pertama/hari 2 bento spesial (1&4)-Take Away. Hadiah berupa payung HokBen, bantal, tumbler, dan lainnya juga bisa kamu dapatkan sesuai syarat dan ketentuan yang berlaku. Untuk informasi lebih jelasnya lagi tentang promo apa aja yang ada di HokBen saat ini, kalian bisa banget mengunjungi laman website HokBen di www.hokben.co.id atau bisa juga ke media sosial mereka dan juga mendownload aplikasi HokBen di PlayStore.
Mau pesen HokBen di Balikpapan sekarang gak ribet lagi dan bisa kapan aja, selama gerainya buka, hehehe.
Nah, Gaes, cabang Baru Hokben di Balikpapan ini semoga bisa jadi alternatif kulineran anak-anak balikpapan bersama teman-teman, keluarga atau siapa pun. Yuk kita ramaikan!
Senang banget akhirnya Hokben buka di Balikpapan. Jadi ga jauh² lagi kalau pengin HokBen.
BalasHapusPosting Komentar
Gimana pendapat kamu? Yuk sampaikan di kolom komentar!